LAKUKAN 7 TIPS BERIKUT AGAR HIDUP BAHAGIA

DI masyarakat dunia saat ini lebih diarahkan ke pola pikir yang menganggap kesenangan dan kenikmatan materi sebagai tujuan hidup. Salah satunya hobi belanja, seseorang itu baru akan puas jika sudah bisa membeli baju, sepatu dan tas bermerk.
Tidak salah jika kamu ingin membeli barang-barang bermerk tetapi tujuannya bukan untuk mencari kebahagiaan atau memuaskan kesenangan. Padahal bahagia itu sederhana. Nah, bagaimana cara hidup sederhana supaya kamu lebih bahagia ?
1. Selalu Bersyukur Kepada Allah.
Bersyukurlah kamu bisa hidup dalam kecukupan, tidak kurang makanan, pakaian dan ada tempat tinggal itu sudah lebih dari cukup. Lihatlah orang-orang yang masih kurang beruntung dibanding kamu. Bersyukur membuat hidupmu lebih bahagia, tanpa rasa syukur kamu justru akan terus gelisah untuk meraih yang tidak bisa kamu raih.


2. Cermat dalam mengatur keuangan.
Buatlah catatan pengeluaran dan pemasukan bulanan dengan teliti. Jangan sampai pendapatanmu lebih besar daripada pemasukanmu ya. Bijaklah dalam menggunakan kartu kredit. Kalau kamu masih punya banyak hutang kartu kredit, ada baiknya jika kamu melunasinya  segera. Belanjakan uangmu untuk kebutuhan sehari-hari.


3. Selalu Rendah Hati.
Meskipun kamu memiliki lebih banyak keunggulan di antara teman-temanmu, hindarilah keinginan untuk menyombongkan diri atau merasa lebih hebat. Sikap rendah hati seperti ini akan membuatmu dihormati dan disegani oleh banyak orang.

4. Bersikap Sosial
Bersikap sosial adalah salah satu cara hidup sederhana yang harus kamu jalankan dalam kehidupan sehari-hari. Kamu bisa melakukan hal ini dengan cara menjadi sukarelawan atau bahkan bersedekah.
Dengan jiwa sosial yang tinggi, kamu akan lebih bahagia karena merasa bermanfaat untuk orang banyak.


5. Berpikir Positif

Dengan selalu berpikir positif, tidak akan ada lagi hal yang bisa menghalangi dalam hidup. Kamu akan mampu mengatasi berbagai masalah hidup, bangkit dari kegagalan, dan selalu bersemangat untuk membuat hidupmu menjadi lebih baik.


6. Rutin Berolahraga
Dengan fisik yang lebih sehat, kamu akan menjalani segala aktivitas sehari-hari dengan lebih banyak stamina.
Selain itu, kamu juga bisa mulai membiasakan diri untuk bersepeda ke kantor agar hidup menjadi lebih hemat.

7. Makan dengan Porsi Secukupnya
Untuk tips hidup sederhana terakhir, mulailah untuk makan dan minum dengan porsi yang pas. Selain untuk tujuan berhemat, hal ini juga dilakukan agar kamu bisa belajar mengenai keburukan dari segala hal yang berlebihan.

slot jackpot

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kunci Hidup Bahagia adalah dengan Kerja Keras dan Hidup Sederhana

7 Pola Hidup Sederhana Ini Bikin Kamu Tambah Sukses